Cara membuat blog gratis di wordpress seringkali ditanyakan teman-teman yang ingin belajar membuat blog prbadi dan sederhana tanpa biaya apapun. Rupanya mereka juga tertarik untuk membuat blog gratis di wordpress meskipun belum tahu kalau membuat blog itu susah kalau tidak konsisten.
Susahnya bukan karena dari masalah finansial saja, namun perlu ketekunan yang tidak main-main agar blog bisa bertahan lama. Karena diluar sana banyak blogger yang gagal karena hanya serius diawal tetapi akhirnya blognya diabaikan.
Cara membuat blog gratis juga seringkali ditanyakan teman-teman yang memiliki bisnis kecil-kecilan. Mereka ingin membuat blog agar bisa mempromosikan produknya secara online dengan jangkauan global.
Bagi pelaku bisnis sebaiknya memiliki blog meskipun gratis. Memasarkan produk tanpa blog ibarat kura-kura digurun pasir, sebentar lagi mati. Blog akan membuat produk anda dikenal secara global.
Saya rasa anda sudah pernah mendengar kata WordPress. Bagi yang sering berselancar di dunia maya, istilah wordpress bukan hal kata yang baru didengar. Apalagi bagi para blogger, tentunya lebih familiar lagi dengan wordpress. Bisa jadi, situs yang mereka kelola juga mengunakan platform WordPress.
Daftar Isi Artikel
Apa Itu WordPress ?
Sebelum anda pelajari cara membuat blog, ketahui dulu informasi lengkap dari platform blog wordpress. Orang bilang tak kenal maka tak sayang, maka dari itu agar anda bisa menyayangi blog anda nantinya, ketahui dulu apa itu wordpress.
WordPress adalah platform blogging terpopuler di dunia yang diciptakan pada tahun 2003 oleh programmer yang bernama Matt Mullenweg dan Mike Little.
WordPress dibuat dengan tujuan agar semua orang bisa membuat blog atau website seperti yang mereka inginkan. Jadi, dengan wordpress ini siapapun bisa membuat blog tanpa harus punya pengetahuan kelas sarjana sekalipun.
Namun dibalik kata wordpress itu ternyata di internet istilah wordpress ada dua jenis, ibarat saudara kembar. Kedua jenis yang saya maksud adalah wordpress.com dan wordpress.org.
Perbedaan WordPress.com dan WordPress.org
Kedua jenis wordpress itu memiliki perbedaan yang mencolok. Jadi untuk lebih mengetahui perbedaan keduanya, berikut penjelasannya.
WordPress.com
WordPress(dot)com digunakan bagi mereka yang ingin membuat blog secara gratis. Dengan kata lain, kalau hanya sekedar ngeblog biasa, menggunakan wordpress sudah cukup.
Dengan menggunakan wordpress(dot)com anda tidak perlu mengeluarkan biaya serupiah pun untuk menggunakannya. Anda tidak perlu membeli domain TLD, tidak perlu sewa hosting, tidak perlu pakai plugin berbayar seperti WP Rocket, tidak perlu pakai plugin SEO. WordPress ini hadir dengan mudah untuk penggunanya.
Baca Juga: Cara Setting Plugin WP Rocket Untuk Meningkatkan Loading Blog WordPress
Seperti yang saya katakan bahwa anda tidak perlu membeli domain, wordpress gratis ini hanya menyediakan domain dari nama pengguna dengan akhiran (dot)wordpress(dot)com. Blog dengan URL tersebut dikenal sebagai blog wordpress.
Begitupun dengan server, wordpress menyediakan server yang dipinjamkan bagi penggunanya. Ibaratnya, wordpress menyediakan server hanya untuk pinjam pakai saja. Namun semua aturan pakainya jelas mengikuti ketentuan dari pemilik server.
WordPress.org
Jika WordPress(dot)com bisa digunakan dengan gratis, lain halnya dengan WordPress(dot)org. Untuk membuat blog dengan menggunakan wordpress.org anda harus mengeluarkan biaya untuk membeli domain dan menyewa hosting terlebih dahulu.
Lalu, jika keduanya sudah anda miliki, barulah anda bisa melakukan instalasi wordpress di hosting yang anda sewa dengan domain yang anda beli tentunya. Anda tidak bisa menggunakan wordpress.org jika tidak didahului dengan dua hal tersebut.
Pada dasarnya, wordpress.org adalah Content Management System (CMS) yang memungkinkan penggunanya membuat blog atau website sesuai keinginan mereka sepenuhnya.
Lalu, untuk membuat blog harus gunakan wordpress yang mana. Yah gampang saja jawabannya. Jika anda mau yang gratis, gunakan WordPress.com. Tetapi anda jelas sudah tau dimana-mana yang gratisan itu tidak sebagus yang berbayar dongk.
Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Blogspot Untuk Membuat Blog
Cara Membuat Blog Gratis di WordPress.com
Karena fokus bahasan kita adalah cara membuat blog gratis dengan wordpress maka untuk membuat blog gratis kita harus menggunakan wordpress.com.
Cara membuat blog gratis di situs wordpress.com berikut ini.
1. Kunjungi halaman WordPress.com.
2. Pilih “Buat Situs Web” dan buat akun wordpress.com anda.
3. Isikan alamat email dengan benar, pilih nama pengguna dan buat kata sandi. Usahakan dengan kombinasi angka dan huruf agar blog wordpress anda tidak mudah diserang hacker.
Jika sudah, klik buat akun anda.
Baca Juga: Kelebihan Domain ID Dibanding Domain Lainnya
4. Sekarang saatnya mencari nama domain. Cara membuat blog di wordpress sekarang ini, anda akan diarahkan untuk membeli sebuah domain dengan. Namun, wordpress juga menyediakan yang gratis namun diakhiri dengan (dot)wordpress(dot)com.

Baca Juga: Cara Verifikasi Domain di Google Search Console
Masukkan nama domain yang anda inginkan, lalu pilih nama yang gratis.
5. Selanjutnya wordpress.com akan menawarkan pula pilihan paket wordpress berbayar. Namun anda bisa tidak melakukannya dengan memulai dengan situs kosong. Artinya, anda akan menggunakan wordpress versi gratis sepenuhnya.

Ingat yaa, pilih yang gratis saja.
7. Dan anda akan melihat pemberitahuan “Hore, situs anda selesai dibuat” pertanda bahwa situs anda kini sudah siap menggunakan wordpress.com.

8. Anda harus melengkapi pengaturan wordpress agar blog anda lebih mantap lagi. Pada sisi kiri dashboard, pilih Desain Situs > Sesuaikan. Tuliskan Judul blog dan slogan atau deskripsi blog.
9. Anda juga bisa langsung memilih tema yang akan anda gunakan. Pilihlah tema gratis wordpress sesuai dengan tema blog anda.
10. Dan akhirnya, situs anda pun selesai dibuat.

Jangan lupa untuk menambahkan beberapa informasi kelengkapan blog anda dari dashboard wordpress. Semua panduan lengkap sudah disiapkan oleh tim wordpress dalam berbagai bahasa agar mudah anda pahami.
Sampai disini blog anda sudah selesai dan siap menampilkan konten anda. Untuk meningkatkan hasil penjualan dari website, pelajari cara membuat blog SEO Friendly dengan google.